ETS Rekayasa Kebutuhan D
Evaluasi Tengah Semester
Soal
1. Jelaskan macam-macam kebutuhan yang harus digali di dalam membuat perangkat lunak!
Bussiness Requirements
Kebutuhan bisnis merupakan kebutuhan yang didasari pada keperluan proses bisnis suatu projek yang perlu dipenuhi, biasanya ditulis dalam sebuah dokumen yang menjelaskan solusi bisnis untuk sebuah proyek.
User Requirements
Kebutuhan pengguna digolongkan berdasarkan tipe pengguna yang menjadi target pengguna pada software yang akan dikembangkan. User requirement berisi pernyataan mengenai layanan yang akan disediakan oleh sistem serta mengenai operasinya dari sudut pandang pengguna (user).
Kebutuhan Fungsional
Kebutuhan fungsional adalah deskripsi atau batasan minimal layanan yang harus dimiliki oleh perangkat lunak dalam menjalankan proses bisnisnya agar layanan tersebut dapat digunakan. Kebutuhan fungsional harus dimiliki oleh perangkat lunak dalam rangka menjalankan proses bisnis nya yang meliputi informasi-informasi akan dihasilkan oleh sistem.
Kebutuhan Non Fungsional
Kebutuhan non-fungsional adalah kebutuhan yang menggambarkan bagaimana sistem kita untuk bekerja seperti hal yang dibutuhkan oleh perangkat lunak untuk membuat perangkat lunak tersebut lebih optimal dan tidak terkait kepada proses bisnis, melainkan terkait dengan kenyamanan pengguna. Kebutuhan non-fungsional juga merupakan pembatas dan dasar kualitas yang diharapkan dari software itu sendiri.
2. Sesuai gambaran video buatlah BRD GoToko
Video Youtube
Comments
Post a Comment